Hari ini aku memikirkanmu dan itu sangat menggangguku

indra
1 min readSep 26, 2021

--

Tidak, aku hanya bercanda dan kalimat itu cuma rekaan saja, nyatanya setiap hari aku memikirkanmu meskipun terkadang pikiran itu memang agak mengganggu tetapi aku sama sekali tidak merasa keberatan jika gamgguan itu adalah pikiran tentangmu.

Entah sudah berapa banyak waktu yang kamu habiskan di kepalaku dan andaikan saja kepalaku ini aku sewakan mungkin aku bisa kaya dari uang yang kamu bayarkan itu, tetapi tidak, kamu bisa mampir kapanpun saja kamu mau dan aku dengan senang hati menyediakan semua isi kepalaku secara cuma-cuma. Aku bahkan mengingat setiap kejadian hidupku yang melibatkanmu dengan cukup detil, misal saja beberapa isi chat kita dulu dan bagaimana perasaanku ketika meresponnya atau bahkan detil kejadian apa yang terjadi ketika aku membalasnya.

Tentu saja pikiran-pikiran yang datang tentangmu tidak selalu berisi hal-hal baik, aku ingat 4–5 bulan lalu ketika mendapatkan kabar tentangmu yang harus menginap di rumah sakit cukup lama, kabar yang lumayan membuatku dihantui bayangan mengerikan tentang kematianmu, aku tahu aku tidak bisa melakukan apa-apa walaupun hanya untuk membantumu mengurangi rasa sakitmu, sesuatu yang membuatku lebih terpukul lagi.

Terkadang aku merasa bahwa kamu sudah menjadi setengah bagian dari diriku tetapi tentu ini cuma perasaanku saja karena nyatanya kamu mungkin tidak merasa demikian terhadapku.

--

--

indra
indra

Written by indra

verba volant, scripta manent

No responses yet